Saturday, June 29, 2013

Terapi Oksigen Remajakan Kulit Anda

KULIT membutuhkan oksigen untuk tetap sehat karena oksigen membantu produksi kolagen, elastin dan produk l ain yang dibutuhkan untuk mendapatkan kulit yang sehat. Semakin bertambah usia manusia, sirkulasi pembuluh kapiler memburuk sehingga pasokan oksigen dan gizi untuk mencapai sel kulit berkurang. Ini menyebabkan dehidrasi kulit. Salah satu terapi pemerajaan yang baik untuk dipertimbangkan adalah terapi oksigen.

Pada usia 30 tahun, kadar oksigen mengalami penurunan hingga 25%. Pada usia 40, kadar oksigen berkurang hingga 50% dan tingginya polusi dapat menyababkan kehilangan oksigen lebih tinggi lagi. Normalnya, kulit akan memperbarui dengan sendirinya setiap 28 hari, namun jika oksigen dan gizi tidak ada di dalam tubuh, proses reproduksi sel akan melemah atau sel kulit baru menjadi tidak sehat. Akibatnya terjadi penuaan dini, bergaris, keriput, kendor, pigmentasi dan tekstur. Proses penuaan juga mengakibatkan munculnya berbagai penyakit dan kegagalan organ.

Dengan pengobatan a nti penuaan, manusia dapat terlihat dan merasa lebih muda, meskipun secara usia terus berta mbah. Pengobatan anti penuaan dapat membantu mengurangi risiko terkena penyakit yang berkaitan dengan penuaan. (sumber : Kompas, with edited)

Terapi oksigen kini beragam macamnya mulai dari hiperbarik hingga ozon. Namun kini mulai tersedia terapi oksigen botolan yang diyakini lebih praktis dan efesien dibanding terapi oksigen yang ada sebelumnya. Lebih lanjut tentang terapi oksigen ini bisa di baca disini.

No comments:

Post a Comment